BANDUNG, infobdg.com – ASUS Indonesia kembali membawa inovasi teknologi terkini dalam acara “Incredible 30th Anniversary Gathering” yang diadakan pada Kamis (9/5), di Hilton Hotel, Bandung.

Selama 30 tahun berdiri, ASUS membuktikan bahwa inovasi teknologi dan kualitas produk merupakan kunci keberhasilannya. Inovasi teknologi tersebut pun akan terus dihadirkan oleh ASUS, khususnya untuk masyarakat Indonesia.

Dalam acara ASUS Incredible 30th Anniversary Gathering kali ini, ASUS mempersembahkan jajaran laptop terbaru yang menggunakan teknologi terkini dan terbaik di kelasnya. Head of Public Relations ASUS Indonesia, Muhammad Firman, memperkenalkan laptop-laptop teranyar ASUS mulai dari jajaran laptop kelas mainstream, premium, hingga laptop gaming.

Advertisement

Di kelas mainstream, ASUS mengeluarkan ASUS VivoBook S, laptop stylish penuh energi. VivoBook merupakan jajaran laptop untuk pelajar dan professional muda. Untuk itulah VivoBook didesain dengan performa yang mumpuni serta memiliki desain khusus bernuansa muda serta dinamis.

Selanjutnya, berbeda dengan VivoBook, seri ZenBook merupakan jajaran laptop premium dari ASUS. Laptop ini hadir dengan fitur unggulan, desain eksklusif, serta performa terbaik di kelasnya. Kali ini ASUS menghadirkan inovasi yang belum pernah dihadirkan sebelumnya, yaitu ukuran bodi lebih ringkas. Tidak tanggung-tanggung, jajaran ZenBook terbaru dinobatkan sebagai laptop terkecil di dunia dengan ukuran varian 13 inci-nya mampu tampil lebih kecil dari kertas A4.

Pada lini Republic of Gamers (ROG), ASUS juga memiliki seri laptop ROG Zephyrus S yang dipersembahkan khusus bagi para profesional gamers. Dibandingkan dengan laptop gaming tradisional sekelasnya, ROG Zephyrus S terbaru memiliki dimensi hingga 40 persen lebih tipis dan 23 persen lebih kecil dengan performa ultra kencang.

Terakhir, ASUS juga menyediakan laptop gaming bagi para pemula atau entry gaming. ASUS memiliki jajaran produk bernama TUF Gaming yang tidak hanya untuk bermain game, tetapi dirancang sebagai laptop multifungsi.

Melalui produk laptop teranyarnya, Firman mengatakan, ASUS ingin memperlihatkan bahwa selain fokus pada teknologi gaming dengan meluncurkan laptop seri ROG bagi pro dan pemula, ASUS juga fokus mengusung desain laptop kekinian, yakni slim and thin, sehingga memudahkan siapapun pemakainya.

Previous articleSiapkan Masa Pensiun, ASN Produktif Kembangkan Bisnis Toko Bangunan
Next articleKereta Api Cepat Tegalluar-Stasiun Bandung Urai Kemacetan Bandung