KULINER, infobdg.com – Wargi Bandung, ada café baru nih di daerah Kopo! Cocok banget jadi tempat nongkrong bareng temen-temen, namanya Rumah None. Wajib banget kesini!
Café milik Non April ini baru saja opening di awal tahun 2021. Sebelumnya, sang owner Non April juga telah merintis bisnis kuliner Non Kitchen & Coffee di Jalan Ahmad Yani No 2, Kota Bandung, yang dibuka pada Januari 2020 lalu.
“Rumah None merupakan bisnis kuliner ke dua saya. Sebelumnya, saya juga merintis Non Kitchen & Coffee yang dibuka pada awal Januari 2020 di Jalan Ahmad Yani No 2, Kota Bandung,” ujar Non April pada Infobdg, saat Grand Opening Rumah None.
Berlokasi di Jalan Taman Kopo Indah, Blok H, No 76, Kota Bandung, mimin sangat rekomendasiin Rumah None buat jadi tujuan wisata kuliner Wargi Bandung.
Menu di Rumah None ini banyak dan sangat bervariasi. Andalannya ada kebab, aneka dimsum, dan cake! Banyak juga menu camilan pendamping yang cocok disantap saat ngobrol bareng teman, pasangan, keluarga, maupun kerabat!
Nih ya, kebabnya juara banget Wargi Bandung! Ada 4 varian kebab yang bisa dipesan, diantaranya ada kebab classic, kebab beef cheese mayo, kebab blackpaper, dan kebab full beef. Harganya? Bersahabat banget, mulai dari Rp 25.000-an aja Wargi Bandung sudah bisa mencicipi hidangan khas timur tengah ini.
Selain kebab, ada juga Dimsum! Makan dimsum emang pas banget sambil nongkrong. Apalagi, menu dimsum di Rumah None ini lengkap banget, ada aneka siomay (kepiting, jamur, ayam, cumi, seafood), lumpia udang kulit tahu, lumpia udang goreng, lumpia ayam, kwotie, hisitkau, sampai ekado goreng! Per porsinya dibanderol mulai dari Rp 17.000-an aja loh, Wargi Bandung!
Ada juga camilan yang lainnya, seperti cimol keju balado, cimol ayam balado, cilok kuah, dan masih banyak lainnya.
Sebagai dessert, Rumah None juga punya varian menu cake. Best seller-nya sih ada bluevelvet, rainbowcake, choco cake, dan redvelvet. Kalau untuk cake, harganya mulai dari Rp 65.000 sampai Rp 85.000-an aja.
Biar nggak seret, tinggal pesan mix drink None dong! Ada choco strawberry, bluevelvet, mix anggur, mix coklat magnum, dark choco, coklat durian, choco avocado, coklat caramel, dan mix coklat hazelnut. Harganya dikisaran Rp 25.000-an aja Wargi Bandung!
Pecinta kopi? Berarti Wargi Bandung wajib juga cobain olahan kopi di Rumah None ini! Ada kopi pandan, mix coffee pandan, mix coffee banana, coffee mix dalgona, coffee vanila, dan coffee mix vanila yang harganya mulai dari Rp 20.000-an aja.
“Menu-menu di kita juga banyak variasinya, dan harganya terjangkau, datang aja kesini dan cobain,” kata Non April.
Tidak hanya unggul di menu makanannya, Rumah None juga punya tempat yang cozy banget Wargi Bandung! Sesuai namanya, café ini menempati satu unit rumah yang memiliki dua lantai. Dengan design interior yang modern, Rumah None menampilkan konsep kekinian.
Non April mengatakan, dengan konsep yang simple, cafe ini menyajikan suasana yang nyaman dan keren untuk spot selfie bersama teman atau keluarga.
“Rumah None, dikonsep untuk membuat para pengunjung berasa nyaman dan enjoy saat menyantap makanan bersama sahabat ataupun keluarga,” tutur Non April.
Desain interior café ini dibuat minimalis sehingga menampilkan kesan yang keren. Di bagian lantai satu, terdapat mini bar yang difungsikan untuk tempat meracik aneka minuman segar. Rumah None juga memiliki meeting room dan VIP room.
Wargi Bandung juga bisa memilih tempat duduk yang dirancang unik dan menarik. Diantaranya ada tempat makan yang dikonsep seperti tempat bar (tool bar), disediakan juga kursi besi, maupun sofa. Beberapa bagian ruangannya dibalut kaca-kaca besar yang menampilkan suasana komplek perumahan asri.
Beralih ke lantai dua, Wargi Bandung akan menjumpai tempat tongkrongan berkonsep outdoor. Nah, di area outdoor ini, Wargi Bandung bisa menyantap aneka menu makanan dan minuman sambil merasakan semilirnya angin yang sejuk. Area tersebut juga menjadi smoking area dan tempat favoritnya anak muda.
Gimana? Wargi Bandung khususnya warga Kopo pasti udah nggak sabar banget kan untuk cobain menu-menu dan suasana café yang cozy di Rumah None? Yuk, bareng mimin langsung cusss ke café ini! Rumah None ini buka setiap hari, mulai jam 09.00-21.00.