- Advertisement -

Rumah Joe P Project di Kota Bandung Alami Kebakaran, Diduga Akibat Korsleting

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Kebakaran melanda lantai dua rumah komedian Joehana Sutisna, atau lebih dikenal dengan Joe P Project, di Jalan Neptunus, Kota Bandung, pada Selasa (17/9) malam. Kebakaran ini diduga disebabkan oleh korsleting listrik.

“Objek yang terbakar bangunan perumahan milik Joe P Project,” ujar Kepala Seksi Penyelamatan Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, Jhon Erwin, Selasa (17/9), dikutip dari Rejabar.

Menurut Jhon, dilansir dari laman Rejabar, bahwa berdasarkan keterangan dari istri Joe, Yuli, api mulai menyala setelah Joe meninggalkan kamar tempat ia mengisi baterai handphone.

“Saat kembali ke kamar istrinya melihat api sudah membakar sebagian kecil kasur dan segera melaporkan ke suaminya,” jelasnya.

Warga yang melihat kebakaran tersebut segera melaporkan kejadian itu ke Diskar PB Kota Bandung karena khawatir api akan menyebar ke pemukiman lain. Petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi langsung melakukan pemadaman pada ruangan seluas 12 meter persegi yang terbakar.

“Penanganan dimulai pada pukul 18.30 WIB, petugas melakukan pemadaman secara menyeluruh di seluruh area terbakar. Waktu penanganan 77 menit,” ungkap Jhon.

Sebanyak tiga unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk mengatasi kebakaran tersebut. Tidak ada korban jiwa yang dilaporkan, sementara kerugian material masih dalam tahap perhitungan. Bangunan di sekitar lokasi berhasil diselamatkan.***

sumber: Rejabar Republika