- Advertisement -

Rekomendasi Bakso Tetelan Enak di Bandung Versi Infobdg.com

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Bakso makanan yang banyak disukai oleh masyarat Indonesia ini selalu menggugah selera. Racikan bumbu serta kuah kaldunya yang membuat makanan ini istimewa, selain itu bakso juga memiliki banyak variannya. Salah satunya yaitu bakso dengan tambahan tetelan yang menambah nikmat sajian tersebut.

Kota Bandung sendiri punya beberapa tempat yang menyajikan bakso tetelan yang lezat dan menggugah selera lho. Nah untuk Wargi Bandung pecinta bakso atau kalian yang sedang berkunjung ke Bandung, berikut adalah beberapa rekomendasi bakso tetelan menurut tim Infobdg yang harus kalian coba.

Bakso Mantep Gunung Giri Solo

Bakso Mantep Gunung Giri Solo adalah sebuah kedai bakso yang terkenal di Bandung dengan spesialisasi dalam menyajikan bakso tetelan ala kota Solo yang tentunya menggugah selera. Warung makan ini terletak di Jl. Aceh No.22A, Babakan Ciamis, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung dan menawarkan pengalaman kuliner yang autentik. Kuah kaldu yang kaya rasa ditambah bakso tetelannya yang memiliki tekstur yang kenyal dan lembut dengan daging yang berkualitas tinggi, sebuah sajian yang lengkap sempurna.  Selain itu, Bakso Mantep Gunung Giri Solo juga punya varian bakso lainnya seperti bakso urat, bakso ikan, dan bakso goreng. Pokoknya Wargi Bandung harus coba kelezatan bakso tetelan khas Solo ini dan nikmati cita rasa yang memanjakan lidah di Bakso Mantep Gunung Giri Solo.

Bakso Semar

Kedai Bakso ini memiliki ciri khas dengan bakso tetelan yang lembut dan kenyal, serta kuah kaldu yang gurih. Bakso tetelan di Bakso Semar disajikan dengan irisan daging sapi yang tebal dan menggunakan bumbu-bumbu pilihan yang memberikan cita rasa yang khas. Selain itu, tempat ini juga menawarkan berbagai jenis bakso seperti bakso urat, bakso ikan, dan bakso goreng yang menjadi favorit pengunjung. Buat Wargi Bandung yang mau makan Bakso Urat dengan tambahan tulang rusuk, bisa banget cobain Bakso Semar ini. Selain Bakso Uratnya yang juara, di sini juga menyediakan menu Yamin dan berbagai minuman. Dengan pelayanan yang ramah dan harga yang terjangkau, Bakso Semar menjadi tempat yang populer di kalangan pecinta bakso di Bandung.
Alamat :
Jl. Cihampelas No.68 (Cihampelas bawah)
Jl. Tubagus Ismail No.149 Sekeloa Kecamatan Coblong, Kota Bandung
Jl. Buah Batu No.238, Cijagra, Kec. Lengkong, Kota Bandung

Bakso Tetelan Pak Gendut

Bakso Tetelan Pak Gendut sudah lama dikenal sebagai ahli dalam meracik bakso tetelan yang lezat dan kenyal. Bakso tetelan yang disajikan di warung ini terbuat dari daging sapi pilihan yang dipadukan dengan bumbu-bumbu khusus yang memberikan cita rasa yang unik dan menggugah selera. Selain itu, kuah kaldu yang kaya dan gurih menjadi pelengkap sempurna untuk bakso tersebut. Warung Bakso Tetelan Pak Gendut juga dikenal dengan suasana yang ramah dan harga yang terjangkau, menjadikannya tempat yang populer di kalangan pecinta bakso di Bandung. Jika Wargi Bandung mengunjungi warung ini, pastikan untuk mencicipi kelezatan bakso tetelan dari Bakso Tetelan Pak Gendut.
Alamat : Jl. Pasar Selatan No.27, Kb. Jeruk, Kec. Andir, Kota Bandung

Bakso Kabayan

Bakso Kabayan adalah sebuah kedai bakso legendaris dan terkenal di Bandung yang sudah ada sejak 1997. Bakso Kabayan dikenal dengan ukuran bakso yang besar dan lezat dengan olahan khas Sunda. Bakso Kabayan punya varian bakso tetelan dengan cita rasa yang autentik dan unik. Bakso tetelan di sini memiliki tekstur yang kenyal dan lembut dengan daging sapi yang berkualitas tinggi. Kuah kaldunya kaya dan gurih menjadi pelengkap yang sempurna untuk semangkuk bakso tersebut. Selain bakso tetelan, kedai ini juga menawarkan berbagai variasi bakso seperti bakso urat, bakso iga dan bakso rudal, Yamin dan Yahun Bakso, Mie Ayam, Mie Kocok Hingga Batagor dan Pempek. Menu di sini memang super lengkap dengan harga yang masih terjangkau juga. Jika Wargi Bandung ingin mencicipi bakso khas Sunda yang lezat dan memuaskan, kalian bisa memilih Bakso Kabayan ini.
Alamat :
Jl. Cikutra No.117, Cikutra, Kec. Cibeunying Kidul, Kota Bandung
Jl. Purwakarta No.204, Antapani Kidul, Kec. Antapani, Kota Bandung
Jl. Kaum Kaler No.29, Cigending, Kec. Ujung Berung, Kota Bandung (Dekat, Alun Alun Ujung Berung)

Bakso Mawar Merona

Bakso Mawar Merona Bandung awalnya adalah bakso gerobakan dan dikenal dengan produk bakso beku atau frozen food-nya. Setelah melalui perombakan Bakso Mawar Merona Bandung akhirnya membuka sebuah kedai yang nyaman dan aktif di sosial media, kedai satu ini telah menjadi ikon kuliner di Bandung dan selalu menarik perhatian pengunjung. Bakso Mawar Merona Bandung menyajikan bakso tetelan yang kenyal dan lezat dengan kuah kaldu yang gurih. Selain itu, bakso tetelan ini juga dilengkapi dengan mie, pangsit, dan bumbu-bumbu khas yang memberikan cita rasa yang khas. Wargi Bandung juga tentunya bisa memilih varian menu lainnya yang tidak kalah menggugah seperti Bakso Cincang, Baso Goreng, Komplit Mawar Baso Telur, Komplit Mawar Baso Urat, Komplit Mawar Saja, Mawar Baso Cincang, Mawar Baso Telur, Mawar Baso Urat, Mawar Baso Ceker Kuah, Mawar Saja, Sebut Saja Dia Mawar, Yamin Asin Dari Mawar, Yamin Kuah Asam Pedas, Yamin Manis Dari Mawar, serta Yamin Polos. Nah, untuk kalian para pecinta bakso, kedai ini juga wajib masuk kedalam bucket list kalian ya.
Alamat : Jl. Cihampelas No.36, Tamansari, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung

Nah itu tadi beberapa rekomendasi bakso tetelan enak versi Infobdg. Catat info tersebut dan selamat mencoba!***