- Advertisement -

Rekomendasi Anime yang Tayang Bulan Juli untuk Mengisi Waktu Libur

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Musim libur telah tiba, dan bagi para penggemar anime, ini adalah waktu yang sempurna untuk mengejar tontonan terbaru.

Dari petualangan epik hingga drama emosional, tahun ini menawarkan berbagai judul anime yang siap menemani waktu santai Wargi Bandung nih.

Berikut adalah rekomendasi anime terbaru yang tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan cerita-cerita menarik yang sayang untuk dilewatkan. Bersiaplah untuk menjelajahi dunia-dunia baru dan karakter-karakter yang memikat hati dalam deretan anime pilihan dari tim InfoBDG!

One Piece: Sabaody Archipelago (1 Juli)

Sinopsis:
Para penggemar One Piece di Netflix kini dapat menikmati saga Sabaody Archipelago. Petualangan ini dimulai dengan kru bajak laut Topi Jerami yang bertemu musuh lama mereka, Foxy, saat bersantai di resor terapung bernama Spa Island. Cerita Sabaody Archipelago meliputi episode 382 hingga 405.

Oshi no Ko Season 2 (3 Juli)

Sinopsis:
Oshi no Ko mengisahkan tentang seorang dokter dan pasiennya yang meninggal, lalu terlahir kembali sebagai kembar dari seorang idola musik Jepang terkenal. Mereka tumbuh bersama dan menavigasi kehidupan di industri hiburan Jepang.

Days with My Stepsister (4 Juli)

Sinopsis:
Days with My Stepsister, atau Gimai Sekai, bercerita tentang dua siswa yang awalnya hanya teman sekelas, namun harus tinggal bersama setelah orang tua mereka menikah. Mereka berjanji untuk menjaga jarak yang nyaman, tidak terlalu dekat atau bertentangan.

The Imaginary (5 Juli)

Sinopsis:
The Imaginary adalah film animasi karya Studio Ponoc, yang dirilis pada Desember 2023. Cerita berpusat pada Rudger, teman imajiner Amanda, yang hanya bisa dilihat oleh Amanda.

Isekai Suicide Squad (6 Juli)

Sinopsis:
Anime Isekai Suicide Squad mengisahkan Amanda Waller yang memimpin pasukan penjahat ke dunia lain melalui sebuah gerbang. Di sana, mereka memasuki dunia penuh pedang dan sihir, dan harus berjuang untuk bertahan hidup setelah ditangkap oleh tentara kerajaan.

Mashle: Magic and Muscles the Divine Visionary Candidate Exam Arc (7 Juli)

Sinopsis:
Anime Mashle mengisahkan Mash Burnedead, seorang anak laki-laki tanpa kemampuan magis di dunia di mana sihir sangat penting. Meski begitu, Mash bermimpi untuk belajar di Magic High School dan menjadi seorang penyihir. Anime ini bergenre shounen yang menyenangkan dan ringan.

Tower of God Season 2 (8 Juli)

Sinopsis:
Terjebak di Lantai 20 Menara, Ja Wangnan gagal lulus tes berulang kali dan menumpuk hutang poin yang besar. Meski tampaknya mustahil, ia menolak menyerah. Banyak yang berspekulasi bahwa Wangnan adalah Pangeran Zahard yang ditakdirkan untuk bangkit, meski klaim ini tampak tidak mungkin.

Nah, itu lah beberapa pilihan anime seru yang tayang di bulan Juli ini dan bisa menjadi teman untuk mengisi waktu libur kalian. Selamat menonton!***