MUSIK, infobdg.com – Lama menjadi vokalis dari band bernama Blue Note, sang vokalis, Raden Satria, baru-baru ini merilis single yang bertajuk “Swakarya” dengan judul “Batari”. Lagu Batari adalah karya pertama Raden Satria sebagai solois dan bentuk ekspresi lain selaku penikmat serta pemain musik.
Tak seperti genre pada band yang membesarkannya, pada single solois perdananya ini, Satria tampil lebih kalem dan nge-pop. Pasalnya, single Batari ia pahat dalam aliran Pop-RnB dan easy listening. Tak ada alasan yang luar biasa dari perbedaan genre yang Satria garap sebagai solois. Ia hanya ingin mengekspresikan kegandrungannya terhadap musik pop.
“Swakarya bisa dibilang menjadi sisi lain dari penikmat dan pemain musik. Yang sebelumnya mempunyai band bergenre Pop-Punk, dan kalau sekarang ini mengekspresikan musiknya melalui Pop-RnB,” ujar Satria.
Tajuk Swakarya mempunyai arti hasil kerja sendiri. Hal itu mempertegas bahwa setiap lagu yang dihasilkan adalah hasil tangan Satria sebagai solois, di luar project-nya sebagai frontman di Blue Note. Nama Batari sendiri ia ambil dari Bahasa Indonesia yang berarti Dewi atau Bidadari. Serta sepenuhnya dibuat dan dedikasikan kepada sang istri yang baru ia persunting belum lama ini.
“Single Batari ini sebenarnya lebih ke curahan hati saya setelah saya bertemu dengan wanita yang pada akhirnya saya nikahi,” ujar Satria.
Dalam proses penggaparan single Batari, Satria dibantu oleh Rizaldi Adiyuwono sebagai music director-nya.