- Advertisement -

Persib Bandung Manfaatka Jeda Internasional untuk Perbaiki Taktik Sebelum Hadapi PSM Makassar

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Persib Bandung tengah memanfaatkan jeda internasional di awal September ini untuk mengevaluasi taktik jelang pertandingan klasik pekan ke-4 Liga 1 2024/2025 melawan PSM Makassar.

Dilansir dari laman resmi m.jpnn.com, Pelatih Bojan Hodak fokus meningkatkan kesadaran pemain terhadap ancaman lawan, terutama dari situasi bola mati (set piece). Meskipun ia mengapresiasi respons tim setelah kebobolan, Hodak menyoroti masalah penyelesaian akhir yang masih kurang optimal, serta ketergantungan tim pada top skor David da Silva yang perlu diatasi.

“Ini latihan taktik, kami berusaha memperbaiki masalah yang ada, dan respon pemain cukup baik,” ungkap Hodak pada Minggu (1/9).

Pelatih asal Kroasia ini merasa memiliki cukup waktu untuk mengevaluasi timnya dan akan memantau siapa yang layak menjadi starter saat tandang ke PSM Makassar pada 11 September mendatang.

“Kami punya lebih dari seminggu untuk memperbaiki segala aspek dan menentukan siapa yang akan menjadi starter,” tambahnya.

Hodak juga berencana mengadakan gim internal pekan depan untuk menjaga ritme pertandingan, meskipun Persib harus sementara kehilangan Dimas Drajad dan Kevin Mendoza yang dipanggil ke Timnas Indonesia dan Filipina.

“Kami akan menggelar gim internal, tapi belum diputuskan harinya, kemungkinan dalam 2-3 hari ke depan,” tutupnya.