BANDUNG, infobdg.com – Siapa nih yang dulunya suka bahkan sering memainkan permainan Loncat Tinggi? Permainan yang gak cuman dimainkan sama anak perempuan aja nih tapi para anak laki-laki juga suka ikutan bermain ini.
Permainan tradisional yang menggunakan tali dari karet gelang ini memang popular dan sangat diminati untuk bermain bersama karena mudah, seru dan ada tantangan disetiap mainnya. Selain itu, banyak juga manfaat yang didapat dari permainan Loncat Tinggi ini lho. Seperti, melatih ketangkasan, melatih otot kaki, meningkatkan fungsi kognitif, dan juga menyehatkan.
Permainan ini dimainkan oleh 3 orang atau lebih dengan 2 orang pemegang tali karet. Tali yang digunakan terbuat dari sambungan karet gelang yang panjangnya 3-5 meter. Setelah karet siap dan pemain terkumpul, biasanya lakukan hompimpah untuk siapa yang jaga memegang karet nya. Sesuai dengan namanya Loncat Tinggi, permainan ini memang diharuskan untuk meloncat dengat tinggi.
Cara bermainnya :
– Dua orang yang jaga memegang tiap ujung karet dengan membentangkannya.
– Lalu para pemain meloncati karet tersebut dengan beberapa tingkatan yang berpindah.
– Dari tingkatan terendah sampai tertingi. Mulai dari mata kaki, lutut, pinggang, dada, telinga, kepala, satu jengkal di atas kepala lalu mengangkat tangan dengan lurus yang biasa disebut MERDEKA.
– Setelah merdeka lalu balik lagi ke bawah sesuai urutan dari atas.
– Saat loncat atau melompati karetnya tidak boleh menyentuh karet.
– Bila menyentuh, akan dianggap kalah dan gantian menjadi yang megang karet di ujung.
– Lakukan permainan Loncat Tinggi ini sesui alurnya.
– Bila sudah sampai mata kaki lagi, biasanya di setiap tempat ada freestyle nya masing-masing.
– Ada yang melompati zigzag dengan tali/karet di taruh di lantai antara kedua kaki.
– Dan bermacam-macam gerakan freestyle.
– Setelah sudah, permainannya akan kembali seperti semula.***