BANDUNG, infobdg.com – Pasca mengeluarkan album “Home” di awal tahun 2015, kuartet pop Mocca tidak serta merta menjadi band “rumahan”. Setelah beberapa kali bertandang ke berbagai negara dan yang terakhir adalah menjadi pengisi acara MU:CON ( Seoul International Music Fair) pada tahun 2013, Mocca kembali bertamu ke panggung berskala internasional.
Kali ini Mocca memulai petualangan barunya di kancah festival internasional dengan menjadi salah satu line-up Neon Lights Festival 2015 di Singapura. Festival musik tersebut diselenggarakan di lokasi historis Fort Canning Green and Gate pada tanggal 28-29 November 2015 di mana Mocca akan tampil pada hari kedua event musik tersebut. Mocca akan bersanding dengan puluhan penyanyi/band seperti CHIC feat. Nile Rodgers (USA), Damien Rice (Ire), Flight Facilities (Aus), Ride (UK), Kiasmos (Ice), Shugo Tokumaru (Jap), Daughter (UK), dan lain-lain.
Penampilan Mocca di Singapura masih merupakan rangkaian dari pengenalan album terbaru “Home” (2015). Mocca akan membawakan beberapa nomor dari album tersebut termasuk lagu “Bandung” yang dirilis bersamaan dengan ulang tahun ke-204 Kota Bandung. “Untuk season album “Home” ini adalah perdana kita maen di luar (negeri) lagi, jadi untuk penampilan di Neon Lights Fest ini kami punya misi untuk memperkenalkan album baru sekaligus menyapa Swinging Friends (sebutan untuk fans Mocca) yang tinggal di Singapura”, ujar Riko Prayitno (gitaris). Selain itu Mocca juga akan membawakan single terbaru “Stars in Your Eyes” yang akan segera rilis pada awal November mendatang. Mocca akan tampil full set dengan tambahan pemain pada keyboard, trumpet, dan trombonne.
Festival Neon Lights 2015 merupakan debut perdana yang terdiri dari enam panggung yang akan disebar di kawasan Fort Canning Green & Gate. Festival ini menyajikan beragam acara mulai dari musik, tari, teater, komedi, instalasi seni & desain, dan lokakarya anak-anak. Pemesanan tiket Neon Lights masih bisa dilakukan melalui kanal berikut: www.neonlights.sg . Neon Lights diselenggarakan oleh penyelenggara berbagai festival internasional yang telah memperoleh banyak penghargaan seperti co-founders dari Electric Picnic (IRE), Clockenflap (HK) dan Harvest Festival (AUS) yang berkolaborasi dengan para penggagas festival di Singapura.
Website & ticketing: www.neonlights.sg
FB: https://www.facebook.com/NeonLightsSingapore
Twitter – https://twitter.com/NeonLightsFest
Instagram – https://instagram.com/neonlightsfestivalsg