BANDUNG, infobdg.com – Melalui lagu Me & My Boyfriend, Mocca merilis rekaman live dengan menggunakan teknik rekaman binaural. Binaural ini sudah banyak dipakai di luar negeri. Hanya dengan menggunakan dua buah mic untuk merekam dengan sistem “todong” dan diedit melalui software Cubase 8, Mocca mencoba menyajikan 3D Sound – Binaural Recording ‘Me & my Boyfriend’.
Lalu apa itu Binaural? Binaural terjadi ketika dua suara yang mempunyai frekuensi berdekatan diperdengarkan/distimulasikan ke telinga kanan dan kiri dengan headphone atau speaker stereo. Ada dua frekwensi yang berbeda yang di perdengarkan baik untuk telinga kanan dan kiri. Agar terdengar lebih maksimal. Pendengar sebaiknya dan disarankan memakai media headphone atau earphone agar mendapatkan sensasi yang luar biasa berbeda dengan mendengarkan audio stereo yang sehari-hari kita dengar.
Menurut Toma, Mocca merilis video live 3D Sound – Binaural Recording yaitu dengan maksud selalu ingin membuat karya yang bisa menjadi hiburan tersendiri, dan salah satunya lewat video live music “Me & My Boyfriend” ini.
Nah, Swinging Friends yang ingin melihat dan mendengarkan video live musik dengan konsep 3D Sound – Binaural Recording ini silahkan buka channel Youtube Mocca dan jangan lupa untuk di-subscribe. Selamat menikmati!