BANDUNG, infobdg.com – Tim muda Persib Bandung U-16 berhasil menjadi juara Elite Pro Academy Liga 1 U-16 setelah mengalahkan perlawanan Bali United U-16 di Stadion Jakabaring, Palembang, hari Minggu (9/12) kemarin.

Foto : Topskor.id

Pertandingan dimenangkan oleh Beckham Putra dkk melalui drama adu penalti dengan skor 4-3, setelah sebelumnya bermain imbang 1-1 pada 2×30 menit dan babak tambahan 2×10 menit.

Advertisement

Keduanya mendapatkan kesempatan hingga lima penendang pada babak “tos-tosan” ini.
Empat penendang dari Persib U-16 yang berhasil yaitu Rahmat Hidayat, Saiful, Yadi Mulyadi, dan Beckham Putra, sedangkan satu eksekutor yang gagal yaitu Kakak Dwi.

Bali United hanya mampu menyarangkan bola dari tiga penendang, yaitu Made Tri, I Kadek Dimas, dan I Made Rai, lalu dua penendang yang gagal yaitu I Kadek Olin dan Komang Tri.

Pada kompetisi Elite Pro Academy U-16 ini, tim muda Persib Bandung tidak hanya meraih gelar juara saja, salah satu punggawanya, Ardi Maulana juga dinobatkan sebagai pemain terbaik liga.

“Saya bersyukur, tim selalu support saya. Saya gak pernah menyangka, buat saya main maksimal saja buat tim biar menang, dari awal latihan targetnya (memang) jadi juara,”  ucap pemain yang berposisi gelandang itu dikutip dari laman resmi klub.

Pelatih Persib U-16 mempersembahkan gelar ini bagi para Bobotoh. “Gelar juara ini untuk para pemain, keluarga, dan juga Bobotoh.” Ujar Kartono dikutip dari topskor.id.

Hasil juara yang diraih Persib U-16 ini menjadi gelar kedua bagi tim junior Maung Bandung. Sebelumnya Maung Ngora U-19 juga berhasil meraih juara pada kompetisi liga 1 U-19. Semoga progres dari para pemain muda tim Maung Bandung ini tetap konsisten dan kedepannya menjadi generasi yang lebih baik lagi saat memasuki usia dan kompetisi yang lebih dewasa.

Previous articleSumbersari Junction, Pusat Perbelanjaan Terbaru untuk Wargi Bandung
Next articlePeringati Hari Perkebunan Nasional ke-61, Pemprov Jabar Serahkan Bantuan 2 juta Benih Kopi