BANDUNG, infobdg.com – Podcast dari infobdg, BDG Podcast, sudah memasuki season ke-3 nih Wargi Bandung! BDG Podcast memulai season ke-3 ini dengan episode dari BCT (Bandung Culture Talk) membahas tentang Mustika Basa Sunda.
Di episode ini Kuns, Tantra, dan Shaqel menemukan banyak pelajaran kata atau ungkapan bahasa Sunda sehari-hari yang sering diucapkan tapi terkadang artinya kurang diketahui.
Mulai dari tingkatan bahasa Sunda (lemes dan kasar), bahasa Sunda yang logatnya berbeda di tiap daerah, dan satu kata bahasa Indonesia yang bisa memiliki berbagai arti di bahasa Sunda.
Yakin Wargi Bandung sudah mengerti bahasa Sunda sepenuhnya? Ya walaupun sudah lama tinggal di tanah Sunda, sehari-hari berbahasa sunda, tapi terkadang kita semua baru tahu kalau apa arti dari bahasa Sunda tersebut.
Yuk dengerin BCT dari BDG Podcast di platform Spotify atau tinggal klik media di bawah ini ya!