BANDUNG, infobdg.com – Sebentar lagi Imlek nih Wargi Bandung. Salah satu tradisi untuk merayakan tahun baru China ini biasanya dengan menyantap makan malam bersama keluarga. Apalagi menikmati masakan chinese food yang otentik di Golden Chopstick. Momen hari raya Imlek Wargi Bandung akan terasa spesial. Oiya, Wargi Bandung yang muslim tak usah khawatir, karena semua hidangan di Golden Chopstick ini halal kok.
Golden Chopstick adalah restoran chinese food halal yang terletak di Bandung, tepatnya di Jalan Trunojoyo no 32. Berdiri sejak bulan Agustus 2016, Golden Chopstick ini didirikan oleh Champ Group, yang merupakan grup pengelola restoran-restoran ternama di Indonesia seperti Mujigae, Gokana Teppan, RaaCha Suki, Raja Sunda, dan lain-lain. Seperti restoran Champ Group lainnya, Golden Chopstick menyajikan makanan China dengan rasa otentik yang lezat, difasilitasi dengan tempat yang nyaman dan tetap classy, serta pelayanan yang baik dengan harga yang terjangkau. Berkat pengelolaan menu yang modern, Golden Chopstick dapat dipastikan memiliki konsistensi kelezatan rasa yang terjamin, alasan lain kenapa Golden Chopstik ini recommended banget.
Golden Chopstick menyediakan 2 jenis paket makan yaitu lunch package dan complete package. Lunch package tersedia dari 2 pilihan yaitu 2 Menu dan 3 Menu dengan harga mulai dari Rp 25.000, Wargi Bandung bisa pesan pada hari Senin-Jumat mulai pukul 12.00-15.00. Sedangkan paket lainnya yaitu complete package merupakan paket makan untuk 4 orang yang terdiri dari 4 porsi nasi dan 3 pilihan sajian menu terbaik dari Golden Chopstick yang pastinya tasty.
Gimana infonya? Recommended banget kan. Come and enjoy the authentic taste of casual in halal chinese food at Golden Chopstick to celebrate Chinese New Year!
Golden Chopstick, Casual Chinese Cuisine
Jl. Trunojoyo No. 32, Bandung
Open Hours : 10.00 – 22.00 WIBMore Info :
Telepon : 022-4210205
Instagram : @goldenchopstick
Web : www.goldenchopstick.com