BANDUNG, infobdg.com – 8 Oktober kemarin, tim infobdg berkolaborasi bersama Noore Sport Hijab mengadakan acara Digital Media Marketing di Auditorium Pascasarjana Fikom Unpad. Acara ini merupakan kelas lanjutan untuk mahasiswa yang sudah mengikuti kelas Ilmu Komunikasi dan Manajemen Produksi Media.
Bersama Fikri Gustin konsultan MG Digital Marketing Consultant, Ciptadi Syachrani founder Infobdg, dan Adidharma Sudrajat founder/COO Noore Sport Hijab selaku pembicara dalam acara ini. Acara dimulai pukul 13.30 ketika MC Kuns Kurniawan membuka acara.
Acara berlangsung dengan para pembicara sharing mengenai digital media marketing, mulai dari sharing awal mula berdirinya Infobdg, bagaimana Infobdg berkontribusi dan berperan besar dalam media digital khususnya daerah Bandung. Begitu pula dengan Noore sport hijab dari produk sport yang bisa berkembang melalui media digital. Disampaikan pula bagaimana strategi-strategi yang bisa menghasilkan dan menguntungkan dalam media digital.
Antusias mahasiswa pun terlihat ketika sesi tanya jawab dengan para pembicara. Selain diisi oleh sharing dari beberapa pembicara, ada juga beberapa doorprize dan penampilan stand up comedy dari Randy Tama dan Guzman Sige yang sekaligus penutupan acara digital media marketing.