- Advertisement -

Serena e-POWER Experience, Jelajahi Teknologi Listrik dan Kenyamanan Keluarga di Bandung

Berita Lainnya

BANDUNG, infobdg.com – Setelah sukses tampil di GIIAS 2024 Jakarta dan Surabaya, Nissan Indonesia kini memperkenalkan MPV terbaru mereka, The All-New Nissan Serena e-POWER, kepada warga Bandung.

Acara bertema ‘Nissan Serena e-POWER Experience: Bandung’ akan berlangsung dari 17 hingga 22 September 2024 di Atrium 23 Paskal Bandung, memberikan kesempatan bagi masyarakat Bandung untuk lebih dekat dengan inovasi ramah lingkungan terbaru dari Nissan.

Sejak pertama kali diluncurkan di Indonesia pada 1995, Nissan Serena telah berinovasi dengan konsep “Big, Easy, Fun” untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Kini, generasi terbarunya, The All-New Nissan Serena e-POWER, hadir dengan teknologi yang lebih canggih dan dibanderol dengan harga Rp637 juta untuk varian one-tone, serta Rp641,5 juta untuk varian two-tone (OTR Bandung).

Evensius Go, Presiden Direktur PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI), menyampaikan rasa antusiasnya dalam memperkenalkan The All-New Nissan Serena e-POWER kepada masyarakat Bandung.

“Kami sangat gembira bisa memperkenalkan MPV terbaru ini. Kami yakin, dengan pengalaman langsung yang kami tawarkan, MPV ini akan menarik perhatian keluarga di Bandung,” katanya.

Evensius juga menambahkan bahwa The All-New Nissan Serena e-POWER adalah MPV yang ideal saat ini, dengan peningkatan signifikan dalam kenyamanan, performa, dan efisiensi lingkungan. Fitur-fitur yang memadukan kenyamanan dan interior yang luas serta tenang, membuat setiap perjalanan di kota Bandung, meskipun dalam kondisi lalu lintas yang beragam, tetap nyaman bagi seluruh penumpang.

“The All-New Nissan Serena e-POWER menghadirkan teknologi e-POWER yang inovatif, memberikan pengalaman berkendara listrik yang nyaman dan tanpa batas dengan performa optimal. Dengan efisiensi tenaga yang tinggi dan ramah lingkungan, MPV ini adalah pilihan ideal bagi keluarga modern yang menginginkan kendaraan canggih dan hemat energi. Cocok untuk berbagai destinasi, termasuk area pegunungan di sekitar Bandung,” tambah Evensius.

The All-New Nissan Serena e-POWER

The All-New Nissan Serena e-POWER mengusung konsep “Big, Easy, Fun” dengan menghadirkan teknologi canggih dan fitur fungsional yang memberikan pengalaman berkendara harmonis dan menyenangkan dalam berbagai situasi. Slogan “Harmony in Every Journey” mencerminkan komitmen Nissan untuk menawarkan kendaraan yang nyaman, mengesankan, dan menghadirkan ketenangan serta keamanan di setiap perjalanan.

The All-New Nissan Serena e-POWER tetap mempertahankan konsep “Big, Easy, Fun” dari generasi sebelumnya, tetapi kini didesain dengan peningkatan kenyamanan dan kemudahan yang lebih baik untuk penggunanya.

Evensius Go, Presiden Direktur PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI), menjelaskan, “NMDI berkomitmen menjadikan pelanggan sebagai prioritas utama. Melalui The All-New Nissan Serena e-POWER, Nissan memberikan lebih dari sekadar mobil, tetapi solusi mobilitas yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.”

Big
The All-New Nissan Serena e-POWER menawarkan kabin yang luas dengan pengaturan tempat duduk yang fleksibel, memberikan kenyamanan maksimal bagi pengemudi dan penumpang untuk menikmati setiap perjalanan bersama keluarga.

Easy
Mobil ini dilengkapi dengan fitur-fitur seperti dual back door dan touchless sliding door, memudahkan penumpang untuk memasukkan dan mengeluarkan barang bawaan dengan praktis selama perjalanan.

Fun
Ditenagai oleh teknologi e-POWER generasi kedua, The All-New Nissan Serena e-POWER menghadirkan pengalaman berkendara yang menyenangkan. Mobil ini dilengkapi dengan Nissan Connect yang memungkinkan koneksi dengan Apple Car Play atau Android Auto, memastikan penumpang tetap terhubung selama perjalanan.

Mesin bensin HR14 berkapasitas 1,4 liter berfungsi sebagai pengisi daya baterai yang menggerakkan motor listrik untuk menggerakkan roda depan. Dengan torsi maksimal 315 Nm dan tenaga puncak 163 PS, MPV 7-seater ini mampu menempuh jarak jauh tanpa kekhawatiran soal stasiun pengisian daya. Mobil ini juga dilengkapi teknologi Nissan Intelligent Driving dengan fitur e-Pedal yang memungkinkan pengemudi untuk mengontrol akselerasi, deselerasi, dan berhenti hanya dengan satu pedal.

Teknologi Canggih Untuk Keluarga Indonesia

The All-New Nissan Serena e-POWER juga dilengkapi dengan teknologi ProPILOT Assist yang canggih. Fitur ini menggunakan kamera dan sensor radar untuk mendeteksi marka jalan dan kendaraan di sekitarnya, memungkinkan kemudi, akselerasi, dan pengereman otomatis, yang membuat beban pengemudi berkurang. Fitur ini tidak hanya meningkatkan keselamatan tetapi juga memberikan pengalaman berkendara yang efisien dan menyenangkan, terutama di jalan dengan marka yang jelas.

Selain itu, Nissan menyematkan teknologi Nissan 360 Safety Shield yang meliputi Intelligent Emergency Braking, Intelligent Forward Collision Warning, Intelligent Around View Monitor dengan Moving Object Detection, Intelligent Cruise Control, Lane Keeping Assist, serta Intelligent Driver Attention Alert untuk meningkatkan keselamatan.

Spesifikasi, Varian, Dan Warna

The All-New Nissan Serena e-POWER hadir dalam berbagai pilihan warna monotone dan two-tone yang menarik. Untuk varian monotone, pilihan warna termasuk Turqoise Blue, Rikyu, Cardinal Red, Diamond Black, Dark Metal, Azurite Blue, Prism White, dan Briliant Silver. Sementara untuk varian two-tone, tersedia kombinasi seperti Turquoise Blue dengan Black Roof, Cardinal Red dengan Black Roof, Prism White dengan Black Roof, dan Rikyu dengan Black Roof.

Pada peluncuran ini, Nissan menawarkan program spesial berupa free maintenance service selama 4 tahun/50.000 km, vehicle warranty selama 5 tahun/150.000 km, serta battery lithium-ion dan e-POWER component warranty selama 7 tahun/150.000 km.

Strategi Dua Pilar Elektrifikasi Nissan

Nissan berkomitmen pada strategi dua pilar elektrifikasi untuk memberikan berbagai pilihan kendaraan listrik sesuai dengan kebutuhan konsumen dan kesiapan infrastruktur. Teknologi e-POWER dan kendaraan listrik berbasis baterai (BEV) diimplementasikan di Indonesia melalui produk seperti Nissan Leaf, Nissan Kicks e-POWER, dan kini The All-New Nissan Serena e-POWER, yang menjadi solusi masa depan elektrifikasi di Indonesia.

Nissan Kicks e-POWER

Nissan Kicks e-POWER adalah SUV yang menggabungkan teknologi e-POWER dengan desain modern. Teknologi ini menggunakan mesin bensin untuk mengisi daya baterai yang menggerakkan motor listrik, sehingga memberikan sensasi berkendara mobil listrik tanpa harus mengisi daya eksternal. Dengan kemampuan menempuh jarak ±800 km dalam sekali pengisian bensin, Nissan Kicks e-POWER dilengkapi fitur seperti Intelligent Around View Monitor, e-Pedal, dan Intelligent Cruise Control, yang menjamin pengalaman berkendara dinamis, efisien, dan aman.

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.nissan.co.id atau ikuti akun Instagram di @NissanID.