BANDUNG, infobdg.com – Sejak akhir bulan November hingga Desember ini Indonesia sudah memasuki musim penghujan, begitu pun Kota Bandung. Hampir setiap hari hujan beserta angin kencang terjadi di beberapa titik di Kota Bandung.
Dilansir melalui mention yang masuk ke akun twitter @infobdg pukul 14.05 WIB dari akun @indry_fury telah terjadi bencana pohon tumbang di jalan jamika yang mengakibatkan 4 mobil yang sedang melintasi jalan tersebut tertimpa.
#breakingNews via @indry_fury: Pohon tumbang.4 mobil tertimpa pohon, tkp: jl jamika cc: @Relawan_Damkar@diskamtampic.twitter.com/Na7ZDtqDGb
— BANDUNG (@infobdg) December 9, 2015
Evakuasi korban tertimpa pohon masih dilaksanakan, belum ada keterangan pasti berapa jumlah korban terluka.
via @ARNOLD211D: Saat ini sedang dlm proses evakuasi Angkot korban tertimpa Pohon di jamika pic.twitter.com/Zky8zWNUvP — BANDUNG (@infobdg) December 9, 2015
Sampai pukul 16.35 sore ini proses evakuasi masih dilakukan. Menyingkirkan pohon yang menimpa 4 mobil tersebut.
via @nayz_andriani : Proses evakuasi dan kondisi kendaraan yang tertimpa pohon di Jl Jamika tadi pic.twitter.com/GsqlUWdH2A
— BANDUNG (@infobdg) December 9, 2015